The limits of my language mean the limits of my world.
(Batas Bahasaku adalah Batas duniaku)
Ludwig Wittgenstein
Era globalisasi menandakan terhubungnya penduduk dunia-dunia ke dalam satu komunitas tunggal melampaui batas negara dan bahasanya. Dalam relasi antarnegara ini penduduk dunia membutuhkan bahasa universal sebagai jembatan komunikasi satu sama lain. Dalam hal inilah Bahasa inggris memainkan peran yang krusial dalam komunikasi internasional tersebut.
Globalisasi terlebih lagi setelah masyarakat Ekonomi Asean berlaku pada tahun 2016, mendorong perusahaan di Indonesia, baik yang lama atau baru, untuk meningkatkan kemampuan berbahasa Inggris pegawainya. Hal ini agar perusahaan-perusahaan ini mampu bertahan dalam persaingan bisnis yang juga memasuki era global.
Sayangnya, berdasarkan EF English Proficiency Index tahun 2017, Indonesia hanya menempati posisi 39 dari 80 negara yang disurvei. Hal ini berarti Indonesia masuk dalam kategori rendah dari lima kategori yang ada.
Tidak heran banyak orang yang merasa tidak percaya diri begitu ada perusahaan yang mencantumkan bahasa Inggris sebagai syarat perekrutan. Padahal saat ini, kemampuan bahasa Inggris tidak hanya syarat masuk perusahaan melainkan juga syarat promosi untuk menduduki posisi-posisi strategis.
Menjawab persoalan tersebut, Panrita hadir dengan program Bahasa Inggris untuk Profesional dan Bahasa Inggris untuk Sekolah Kedinasan. Program ini dibuat untuk membantu kalangan profesional atau umum mengembangkan kemampuan bahasa inggrisnya. Dengan asesmen dan metode yang tepat, serta learner needs curriculum Panrita berkomitmen untuk membantu siswa memenuhi kebutuhan belajarnya.
Program yang ditawarkan oleh Panrita, yakni:
Program ini meliputi in company training, English for Presentation, English for Interview.
Program ini menawarkan Bahasa Inggris TOEFL/TOEIC untuk membantu siswa yang sedang mempersiapkan diri untuk masuk ke sekolah kedinasan.
Adapun fasilitas yang ditawarkan, yakni: tentor profesional yang sudah memiliki pengalaman mengajar bertahun-tahun, handbook, serta exercise rutin untuk melatih kemampuan Bahasa Inggris siswa.